Mudik Nyaman dan Aman, Polrestabes Surabaya Siapkan Tips Penting untuk Warga
Surabaya - Kapolrestabes Surabaya, Kombespol Luthfie Sulistiawan, memberikan imbauan kepada masyarakat Kota Surabaya yang akan melakukan perjalanan mudik pada lebaran Idul Fitri 1446 H 2025. Imbauan ini bertujuan untuk memastikan keselamatan selama di perjalanan serta menjaga keamanan rumah yang ditinggalkan.
Kombespol Luthfie menekankan pentingnya memastikan rumah dalam kondisi aman sebelum berangkat. "Sebelum meninggalkan rumah, pastikan pintu dan jendela telah terkunci, termasuk kompor gas serta alat elektronik dalam keadaan mati," tutur Kapolrestabes, pada Sabtu (15/03/2025).
Ia juga menyarankan agar warga memberi tahu tetangga, petugas keamanan lingkungan, atau pihak kepolisian setempat bahwa rumah dalam keadaan kosong. Langkah ini dapat meminimalisir risiko tindak kriminal selama pemilik rumah tidak berada di tempat.
Kapolrestabes juga menekankan pentingnya persiapan selama perjalanan mudik. "Siapkan bekal yang cukup, termasuk suplemen dan obat-obatan yang mungkin dibutuhkan di perjalanan. Periksa juga kesiapan kendaraan dan pastikan beristirahat yang cukup demi keselamatan di perjalanan," tambahnya.
Dengan persiapan yang matang, diharapkan perjalanan mudik berlangsung lancar dan aman, serta rumah yang ditinggalkan tetap terjaga dari potensi ancaman kejahatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar